REFLEKSI DINAMIKA PERKEMBANGAN MUHAMMADIYAH PAMEUNGPEUK

Kontekstual Pembahasan Seiring dengan kemajuan dan perkembangan organisasi, permasalahan yang muncul cenderung lebih kompleks dan beragam. Kenisbian untuk memperkuat komitmen kebersamaan dan orientasi pencapaian adalah lahirnya berbagai aturan dan sistem tata kelola yang lebih rumit dan mendetail. Realisasi aturan dan pedoman adalah ukuran seberapa besar komitmen dalam berorganisasi (integritas) dan konsistensi arah perjuangan (visi berkemajuan). Integritas, militansi dan kesetiaan, pada khittah dalam berbagai situasi dan keadaan sejatinya dapat menghadang kepentingan-kepentingan yang muncul di luar tujuan berorganisasi. Pada kontekstual tersebut kita dituntut untuk mampu memilah klaim-klaim yang muncul dari apa yang sebenarnya terjadi, mengantisipasi masuknya kepentingan-kepentingan pribadi, kelompok, politik atas keutuhan tubuh organisasi dan konsepsi arah tujuan. Klaim siapa yang membesarkan Muhammadiyah tidak akan muncul apabila dalam setiap pribadi anggota tertanam kesad...